PERTANYAAN :
Assalamualaikum. Bagaimana hukum I'lan (pengumuman) jenazah pakai Mic Speaker Masjid, sementara i'lan (pengumuman jenazah) tersebut tidak ada kaitan nya dengan Masjid. (Santri Aswaja)
JAWABAN :
Waalaikumussalam. Jika orang-orang yang mewaqofkan uangnya untuk masjid itu memujmalkan (tidak mengkhususkan) terhadap syaratnya waqof, dan uangnya waqof itu dibelikan pengeras suara, dan orang yang mewaqofkan uangnya itu tidak mensyaratkan penggunaan pengeras suara itu hanya untuk adzan, maka didalam penggunaan pengeras suara itu mengikuti kepada adat istiadat yang biasa berlaku di tempat itu. Jika biasanya pengeras suara di masjid itu digunakan untuk adzan dan untuk menyiarkan kematian seorang penduduk, maka penggunaan pengeras suara di masjid itu digunakan untuk adzan dan untuk menyiarkan kematian seorang penduduk itu diperbolehkan. Alasannya ialah karena kebiasaan penggunaan pengeras suara itu menempati terhadap syaratnya waqof. Wallohu a'lam. (Moh Khotib).
Referensi:
البكري الدمياطي، إعانة الطالبين على حل ألفاظ فتح المعين، ٢٠٢/٣
تنبيه حيث أجمل الواقف شرطه، اتبع فيه العرف المطرد في زمنه – لانه بمنزلة شرطه – ثم ما كان أقرب إلى مقاصد الواقفين – كما يدل عليه كلامهم
LINK ASAL :