PERTAANYAAN :
Gatot Prakozo
Assalaamualaikum,
mohon penjelasan dan ta'wilnya.
Semalem saya mimpi yg menakutkan, saya mimpi di su'al oleh mungkar dan nakir di alam kubur.Kira2 itu pertanda apa wahai saudara/i ku.
Mohon penjelasannya
JAWABAN :
> Rizalullah
wa'alaikumsalam warohmatullohi wabarokaatuh
- Tafsirul Ahlaam Ibni siriin
ومن رأى انه موضوع في قبره ومنكر ونكير يسالانه فإنه يدل على ان الملك يرسل أعوان إليه في أمر ومطالبة، فإن رأى أنه أجابهما بجواب صواب فإنه يأمن من جهته، وإن غلط في الجواب فضد ذلك.
barang siapa bermimpi,ia diletakkan dalam kuburnya kemudian di tanyai oleh malaikat munkar dan nakir , itu menandakan bahwa malaikat tersebut sedang mengirim pesan kepada si pemimpi melalui a'wannya (mgkin bisa di sebut ,anak buahnya malaikat munkar nakir) dengan tujuan memerintah dan mutholabah/meminta.
- Jika dalam mimpi tsb si pemimpi mampu menjawab dengan benar pertanyaan munkar dan nakir, maka menandakan ia akan selamat dari keduanya.- Jika ia tidak mampu menjawab keduanya, maka menandakan kebalikannya.
***Bersyukurlah yang memimpikannya, jika selama ini dalam keadaan taat,maka itu sinyal agar si pemimpi meningkatkan amal sholih dan ketaatannya kepada Allah dan Rosul-Nya.***Jika selama ini penuh dosa dan jauh dari ketaatan, maka pesannya adalah agar si pemimpi segera bertaubat dan memperbaiki diri serta taat dalam menjalankan agama.
Wallohu a'lam bis showab
LINK DISKUSI :
https://www.facebook.com/notes/pustaka-ilmu-sunni-salafiyah-ktb-piss-ktb/4566-tafsir-mimpi-mimpi-ditanyai-malaikat-munkar-dan-nakir/1087436571279150?hc_location=ufi