PERTANYAAN
:
Assalamu'alaikum
warrohmatullahi wabarokaatuh.. Alhmadulillah, istri saya baru saja
melahirkan seorang putra dengan selamat dan sehat. Berkenaan dengan kelahiran
putra saya, ada beberapa hal yang saya ingin tanyakan.
1.Apa dan bagaimana tata cara
tasmiyah (memberi nama) ? Dan setelah berapa hari kelahiran sebaiknya dilakukan
?
2.Apa dan bagaimana
penjelasan tentang aqiqahnya ?
3.Bolehkah acara tasmiyah
(memberi nama) dilakukan bareng dengan acara Aqiqahnya ?
Maaf sebelumnya, saya
meminta jawaban yang sesuai dengan hukum islam (dari Rasulullah) bukan dari adat
istiadat /budaya (kebiasaan) dari suatu daerah. Penjelasann yang betul-betul
murni ajaran islam tanpa ada campuran. Dan kalau memang ada dari budaya, mohon
diberi pejelasan (terpisah). Biar saya tahu mana yang budaya dan mana yang murni
ajaran islam. Terimakasih kalau saudara seklian bisa membantu saya. Semoga
berkah dan mendapat balasan dari Allah SWT. Aamiin.. Wassalamu'alaikum
warrohmatullahi wabarokaatuh. [Axo
Al-qudsy].
JAWABAN
:
Wa
alaikum salaam warohmatullohi wabarokaatuh
1. Sunnah memberi nama pada
hari ketujuh saat penyembelihan hewan aqiqoh, dan nama yang afdhol adalah
abdulloh dan Abdur Rahman, memakai nama nabi atau malaikat juga tidak makruh
bahkan nama nabi Muhamamd terdapat keutamaan di dalamnya.haram hukumnya menamai
anak dengan nama rajanya para raja, qodhinya para qodhi dan hakimnya para hakim,
begitu juga haram memberi nama anak dengan nama abdun nabi (hambanya nabi),
jarulloh (tetangganya Allah) dan haram di kuniyahi abul qosim
- kitab fathul mu'in
(1/304) :
وأن
يذبح سابع ولادته ويسمى فيه وإن مات قبله بل يسن تسمية سقط بلغ زمن نفخ الروح.وأفضل
الأسماء: عبد الله وعبد الرحمن ولا يكره اسم نبي أو ملك بل جاء في التسمية بمحمد
فضائل علية.ويحرم التسمية بملك الملوك وقاضي القضاة وحاكم الحكام.
2. Aqiqoh menurut bahasa
adalah rambut yang ada dikepala bayi waktu dilahirkan,menurut syara' aqiqoh
adalah menyembelih hewan ketika memotong rambutnya bayi. Dasarnya adalah banyak
hadis, di ataranya hadis :" seorang anak tergadaikan dengan aqiqohnya, yang
disembelih atasnya pada hari ke 7 dan rambutnya dicukur "dan juga hadis bahwa
Nabi shollallohu alaihi wasallam memerintahkan untuk menamai bayi pada hari
ketujuhnya .
Kedua hadis tsb
diriwayatkan oleh imam turmudzi, hadis yang pertama imam turmudzi berkata bahwa
hadisnya hasan shohih dan hadis kedua hasan.
- kitab asnal matholib (1/
547) :
بَابُ
الْعَقِيقَةِمن عَقَّ يَعِقُّ بِكَسْرِ الْعَيْنِ وَضَمِّهَا وَهِيَ لُغَةً
الشَّعْرُ الذي على رَأْسِ الْوَلَدِ حين وِلَادَتِهِ وَشَرْعًا يُذْبَحُ عِنْدَ
حَلْقِ شَعْرِهِ لِأَنَّ مَذْبَحَهُ يُعَقُّ أَيْ يُشَقُّ وَيُقْطَعُ وَلِأَنَّ
الشَّعْرَ يُحْلَقُ إذْ ذَاكَ وَالْأَصْلُ فيها أَخْبَارٌ كَخَبَرِ الْغُلَامُ
مُرْتَهَنٌ بِعَقِيقَتِهِ تُذْبَحُ عنه يوم السَّابِعِ وَيُحْلَقُ رَأْسُهُ
وَيُسَمَّى وَكَخَبَرِ أَنَّهُ صلى اللَّهُ عليه وسلم أَمَرَ بِتَسْمِيَةِ
الْمَوْلُودِ يوم سَابِعِهِ وَوَضْعِ الْأَذَى عنه وَالْعَقِّ رَوَاهُمَا
التِّرْمِذِيُّ وقال في الْأَوَّلِ حَسَنٌ صَحِيحٌ وفي الثَّانِي حَسَنٌ
3. Boleh, bahkan itu yang
afdhol, yaitu aqiqah pada hari ketujuh sekalian memotong rambut dan memberinya
nama. Wallohu a'lam bis showab. (Mas
Hamzah).
- kitab minhajul qowim (1/
310-311) :
"والأفضل"
ذبحها "في اليوم السابع" من الولادة فيدخل يومها في الحسابالي ان قال"و" يسن "حلق
شعره بعد الذبح" كما في الحج وأن يكون كالتسمية يوم السابع "و" يسن "التصدق بزنته"
أي شعر رأسه "ذهبًا
LINK ASAL :
www.fb.com/groups/piss.ktb/962380770451398
www.fb.com/notes/www.piss-ktb.com/969812806374861